Orideknews.com, MAMBERAMO RAYA, – Anak usia dini sejak duduk di bangku pendidikan baik dari PAUD, SD, TK, dan SMP harus dipastikan sehat jasmani agar dalam menempuh pendidikan tidak mengalami kelumpuhan ataupun cacat karena penyakit.
Hal ini disampaikan Wakil Bupati (wabup) Mamberamo Raya Yakobus Britai, S.IP pada pencanangan Perdana pemberian Imunisasi dan Polio kepada anak-anak PAUD, SD yang dilaksanakan Dinas Kesehatan di balai Kampung Kasonaweja (1/4/2019).
Menurut Wabup, pemberian Imuninsasi dan Polio sangat disambut baik Pemerintah Daerah Kabupaten Mamberamo Raya, agar anak-anak generasi penerus Mambramo Raya sehat.
“Saya sebagai Wakil Bupati Mambramo Raya sangat menyambut positif kegiatan Imunisasi dan Polio yang dilakukan hari ini oleh Dinas Kesehatan, agar anak Mamberamo yang merupakan penerus bangsa ini tetap sehat,” jelas Wabup.
Pada kesempatan tersebut Wabup berharap agar seluruh orangtua hendaknya proaktif dan dapat mendukung program Imunisasi yang dilaksanan Dinas Kesehatan tersebut. (NAP/ON).