
Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BPPW) Papua Barat di kompleks perkantoran Gubernur Papua Barat pada Rabu, (24/2/21) siang kemarin didatangi Forum Masyarakat Peduli Percepatan Pembangunan Kabupaten Tambrauw. Kedatangan Forum yang merupakan gabungan mahasiswa Tambrauw, OKP Cipayung di Manokwari serta dua anggota DPRD Kabupaten Tambrauw, Hugo Asrouw dan Tamsil Karim Sangadji itu, diterima langsung Kepala Balai Prasarana Permukiman Wilayah Papua Barat, Marsudi ST., SE., MM, Kepala Seksi Wilayah I, Jamaludin Ugar, ST, dan Kepala Seksi Wilayah Piter Boroh ST. Pada pertemuan di lantai dua gedung BPPW itu, Forum Masyarakat Peduli Percepatan Pembangunan Kabupaten Tambrauw mendesak agar wacana refocusing anggaran APBN tidak terjadi atau dikecualikan terhadap anggaran yang diperuntukan bagi pembangunan di Tambrauw. Selengkapnya simak pada video:
