Orideknews.com, SUPIORI – Jajaran Polres Kabupaten Supiori, Papua menggelar coffe morning dengan tema membangun kebersamaan antar instansi, Rabu, (20/3/2019).
Kapolres Supiori I Made Budi Darma,SE dalam penyampainnya ia mengajak semua komponen penyelenggara Pemilu meningkatkan kerjasama guna mengantisipasi kemungkinan akan terjadi hal-hal yang tidak diingin dan mengganggu jalanya Pemilu.
“Guna mencapai tujuan tersebut diperlukan sinergitas yang solid antara penyelenggara, pemilu merupakan tugas negara yang diembankan kepada kita dengan masing masing tupoksi, sehingga tidak ada ego dan klaim bahwa suksesnya pemilu di Kabupaten ini karena satu pihak, mari kita bersama sukseskan pemilu ini dengan damai,” ucap Kapolres.
Dia berpesan kepada anggota Polres Supiori agar menjaga Kesoliditas Korp, demi meningkatkan jiwa korsa, dengan menjaga stamina dan latihan secara teratur.
“Tugas berat dalam menghadapi Pemilu 2019 tinggal menghitung hari, sehingga sangat Diperlukan kesiapan yang maksimal tentunya dengan persiapan yang prima, tugas pengamanan pesta demokrasi ini bukan suatu tugas ringan untuk itu diharapkan kerjasama segenap anggota dengan disiplin dan Dedikasi yg tinggi,” ungkapnya
Kapolres juga berpesan pada ibu-ibu Bhayangkari agar dapat memberikan support kepada suami dalam melaksanakan tugas. (JM/ON).
error: Hati-hati Salin Tanpa Izin kena UU No.28 Tahun 2014 Tentang HAK CIPTA dan/atau UU RI No.19 Tahun 2016 atas perubahan UU RI No.11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE)