Orideknews.com, MANOKWARI – Slamet Arif Susanto, S.Si salah satu mahasiswa Jurusan Biologi Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Papua angkatan 2014. Berhasil meraih gelar sarjana dalam kurun waktu 3 tahun 10 bulan dengan indeks prestasi kumulatif (IPK) 3,90.
Mahasiswa asal Manokwari itu mengaku bangga karena terbilang cepat dalam menyelesaikan studinya di Jurusan Biologi FMIPA UNIPA.
“Saya senang karena jarang mahasiswa bisa meraih predikat cum laude (dengan pujian.red),” ujar Arif, saat ditemui www.orideknews.com di depan aula Unipa, selasa (31/07/2018).
Lelaki kelahiran Manokwari, 3 september 1996 tersebut selama kuliah pernah mendapatkan beasiswa PPA dan juga merupakan salah satu mahasiswa yang pernah menjuarai Olimpiade Nasional MIPA tingakat Unversitas dan Wilayah.
“Membaca buku adalah jendela dunia, jadi kalau baca duluan maka akan tahu duluan. Terlambat adalah hal yang bisa diatasi, namun menjengkelkan bagi saya. Tidak perlu dan jangan terlambat di even apapun. Lima puluh persen adalah ilmu sendiri dan lima puluh persen yang lainnya adalah menjelaskan ke orang lain, sharing ilmu itu penting,” beber Arif.
Dirinya mengakui hal yang menjadi motivator dan pendukung utama adalah orangtuanya, sehingga membanggakan mereka (organ tua) adalah tanggungjawab anak. Ucap Arif.
“Jurusan, Fakultas dan rekan-rekan angkatan juga cukup mendukung agar senantiasa mempertahankan IPK supaya cum laude, entah bagaimana dan apapun caranya,” katanya.
Arif berpesan, selagi masih muda, kembangkanlah kretifitas dalam pendidikan dan yang paling penting adalah rajin membaca, sebab membaca adalah kunci utama dari mendapatkan hasil yang maksimal. Tutup Arif. (BAC/ON)
error: Hati-hati Salin Tanpa Izin kena UU No.28 Tahun 2014 Tentang HAK CIPTA dan/atau UU RI No.19 Tahun 2016 atas perubahan UU RI No.11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE)