Orideknews.com, Manokwari, – Peserta lolos seleksi Festival dan Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) tingkat Provinsi Papua Barat, pada 27-30 Mei 2024 akan dibekali untuk menghadapi seleksi nasional.
Hal tersebut disampaikan Kepala Bidang SMK Dinas Pendidikan Provinsi Papua Barat, Rustamaji. Kata dia, peserta lolos seleksi Provinsi akan mengikuti ajang nasional ini secara daring, setelah itu akan dipilih dan dinilai. 10 besar akan dipanggil ke Jakarta.
Menurutnya, pelaksanaan seleksi nasional FLS2N diagendakan pada September 2024 mendatang, sehingga para peserta lolos seleksi Provinsi diharapkan mematangkan diri.
“Jadi semua provinsi kita dipanggil pada tingkat nasional, kalau masuk 10 besar untuk lomba lagi secara luring,” kata Rustamaji.
Peserta FLS2N diminta menyiapkan diri tidak hanya melalui pendamping, namun memanfaatkan teknologi untuk belajar mata lomba yang akan dilakukan seleksi.
“Kita tidak mengharapkan pendamping saja, bisa buka Youtube maupun platform media sosila pembelajaran lain,” ujarnya.
Rustamaji mengaku, selain pendamping, Dinas Pendidikan tingkat kabupaten ikut terlibat dalam menggodok kemampuan para pelajar lolos seleksi FLS2N.
“Kita Provinsi juga akan ikut mendampingi dan mensupport para pelajar untuj menuju seleksi selanjutnya. Kita optimis dan yakin anak-anak kita pasti masuk 10 besar,” tambahnya.
Untuk diketahui, kegiatan FLS2N ini terdiri dari beberapa jenis lomba yakni Cipta Lagu, Film Pendek, Kriya, Tari Kreasi, Menulis Cerita Pendek, Jurnalistik, Fotografi, Komik Digital dan Desain Poster. (ALW/ON).