Minggu, Juni 22, 2025

Top 5 This Week

Related Posts

Lomba Renang O2SN SMA/SMK Se-Papua Barat Dipusatkan Difasilitas Standar Internasional Kodam XVIII/Kasuari

Orideknews.com, Manokwari, – Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) jenjang SMA dan SMK tingkat Provinsi Papua Barat 2024 digelar 25-28 Juni 2024.

Gelaran lomba ini dipusatkan di kolam renang berstandar internasional, Tirta Satya di markas Komando Daerah Militer (Kodam) XVIII/Kasuari.

Kolam renang dengan luas 50×20 meter tersebut telah diresmikan pada 23 Juli 2023 lalu oleh mantan Panglima Kodam XVIII/Kasuari Mayor Jenderal TNI Gabriel Lema.

Atas dukungan Pemerintah Daerah, kolam tersebut dibangun Kodam XVIII/Kasuari guna mendukung kemampuan atlet renang di Provinsi Papua Barat.

Para peserta O2SN sebenyak diikuti 3 siswa SMA dari dua kabupaten, Rabu (26/6/2024). mengasah skill renang di kolam yang terletak Makodam Arfai, Distrik Manokwari Selatan, Kabupaten Manokwari, Papua Barat tersebu.

Koordinator Lomba Cabor renang, Sugiyanto mengatakan, lomba renang itu digelar selama dua hari sejak 26-27 Juni, memperlombakan 4 gaya, yakni gaya bebas, gaya dada, gaya punggung dan gaya kupu-kupu.

“Hari ini gaya bebas dan gaya dada, dua gaya lain seperti gaya punggung dan gaya kupu-kupu akan dilanjut besok,” jelasnya.

Sugiyanto menyebut, tiga peserta itu dari dua kabupaten yakni, Kabupaten Kaimana dan Kabupaten Fakfak telah mengutus kategori putra dan putri.

“Kategori putri hanya dari Fakfak setelah Kaimana mengundurkan diri, sementara kategori putra dari Fakfak dan Kaimana,” ucapnya.

Dari dua kategori dan tiga peserta itu akan diambil pemenang untuk mewakili Papua Barat di olimpiade nasional mendatang.

Ketiga siswa itu diantaranya, Irman Zuderi Suafiasa dari SMAN Kaimana kelas 12, Agustinus Laritmas kelas 12 SMA YPPK Santo Donbosko Fakfak, keduanya adalah kategori putra. Serta Fatmawaty Efelin Rorrohmana, kelas 11 SMA YPPK Santo Donbosko Fakfak, kategori Putri.

Pada lomba ini, dinilai oleh Juri Renang dari Kodam Kasuari, M. Nainggolan dan Adji Syarief.

Para peserta bersaing di kolam renang dengan panjang kolam 50 meter, kedalaman 1,5 hingga 2 meter. (ALW/ON).

 

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Popular Articles

error: Hati-hati Salin Tanpa Izin kena UU No.28 Tahun 2014 Tentang HAK CIPTA dan/atau UU RI No.19 Tahun 2016 atas perubahan UU RI No.11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE)