Orideknews.com, Teluk Wondama, – Pemerintah Provinsi Papua Barat melalui Dinas Kesehatan diharapkan mendukung fasilitas puskesmas di kabupaten Teluk Wondama.
Kepala Bidang P2P Dinas Kesehatan Kabupaten Teluk Wondama, Henok Waprak menyampaikan, dari 14 Puskesmas di Kabupaten Teluk Wondama, enam diantaranya telah teregistrasi Kementerian Kesehatan sedangkan delapan lainnya belum.
Guna memenuhi persyaratan registrasi, fasilitas pendukung tentu dilengkapi, untuk itu Henok meminta perhatian Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Papua Barat.
“Untuk meningkatkan pelayanan cakupan imunisasi 14 Puskesmas ini, kami di Kabupaten Teluk Wondama ada 4 Puskesmas yang belum memiliki tempat penyimpanan vaksin atau refrigerator,” ungkap Henok kepada media ini.
Empat puskesmas itu adalah Puskesmas Sougepu, Puskesmas Kuri Wamesa, Puskesmas Niab dan Puskesmas Rasiey.
Ia berharap dengan adanya penunjukkan Plt. Kepala Dinas Kesehatan, dapat memperjuangkan usulan alat yang telah disampaikan ke mantan Kepala Dinas sebelumnya.
“Kami sudah mengusulkan empat Puskesmas yang ada di Kabupaten Teluk Wondama yang belum punya tempat penyimpanan vaksin yang langsung dengan solar sel,” jelas Henok.
Menurutnya, empat Puskesmas tersebut harus difasilitasi penyimpanan vaksin, mengingat jumlah penduduk, bayi dan balita juga sudah cukup banyak sehingga sejumlah Puskesmas itu harus diperhatikan.
“Sehingga pelayanan imunisasi kedepan juga bisa tercapai seperti dengan Puskesmas lainnya. Semoga Kepala Dinas yang baru ini permintaan kami yang ada di Kabupaten Teluk Wondama ini bisa terpenuhi,” ujarnya.
Henok menambahkan, terkait ketenagaan untuk peningkatan kapasitas petugas Penanggungjawab imunisasinya telah dilatih. (ALW/ON)