Orideknews.com, MANOKWARI, – Ratusan siswi sekolah menengah kejuruan (SMK) Negeri 1 Manokwari tampak antusias mengikuti program pelayanan imunisasi tetanus difteri (Td), Tablet Tambah Darah (TTD) dan Scrining Penyakit Tidak Menular (PTM) oleh Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Papua Barat, Rabu (13/9/2023).
Pelayanan ke sekolah kejuruan ini, Dinkes Papua Barat menggandeng Dinkes Kabupaten Manokwari dan Puskesmas Amban.
Kepala Seksi Surfelen dan Imunisasi Dinkes Manokwari, Mince Wilil, S.KM, M.Kes mengatakan, program pelayanan imunisasi Td Wus, TTD maupun skrining PTM dengan sasaran remaja usia 15 tahu ke atas ini juga dapat dilayani di setiap Puskesmas.
“Bagi remaja putri usia 15 tahu ke atas yang belum terlayani program ini, mereka bisa ke Puskesmas. Nanti bisa ke KIA, setelah itu baru naik ke bagian imunisasi, maupun pemberian tablet tambah darah dan skrining,” sebutnya.
Naftali Rumbino, Kepala SMK Negeri 1 Manokwari mengapresiasi program pelayanan imunisasi Td WUS, TTD maupun Scrining PTM Dinkes Papua Barat yang diselenggarakan di sekolah yang ia pimpin, agar kesehatan siswinya dapat terlindungi.
Dikatakan, SMK 1 Manokwari menyambut positif program pelayanan Dinkes Papua Barat, terbukti sebanyak 510 siswi di sekolah kejuruan itu mengikuti tahapan mulai dari sosialisasi hingga imunisasi.
“Di SMK 1 siswi ada sebanyak 510 orang, semua kita wajibkan ikut demi kesehatan siswi. Kalau siswi sehat tentu mereka dapat belajar dengan giat,” tuturnya. (ALW/ON)