“Kami punya target Persemar bisa lolos divisi 2 musim depan, dan materi pemain yang ada saat ini sangat bagus dn telah siap mengarungi divisi 3 liga nusantara yang akan bergulir tanggal (5/8) mendatang, ” jelas Pelatih Kepala Persemar, Simon Kujiro di sela-sela launching tim Persemar Mamberamo Raya di lapangan Kasonaweja Jum’at malam, (26/7/2019).
Simon mengatakan, nama Persemar tidak setenar klub-klub sepak bola asal Bumi Cenderawasih lainnya seperti Persipura dan Perseru. Namun, pria asli Mamberamo Raya ini optimistis anak-anak Persemar akan tampil maksimal di Liga Nusantara nanti dan mencapai target lolos ke divisi 2 musim depan.
“Dari hasil uji coba dengan beberapa tim divisi 2, divisi 3 dan tim PON Papua kami meraih hasil maksimal sehingga rasa optimisme kami yang tinggi untuk membawa tim Persemar terus berprestasi,” ungkap Simon.
Untuk itu, Simon Kujiro mengharapkan dukungan seluruh masyarakat Mamberamo Raya kepada Persemar sebagai tim kebanggaan negri seribu misteri sejuta harapan.
“Dukungan doa dari seluruh masyarakat Mamberamo sangat kami harapkan, termasuk Pemerintah Daerah dalam dukungan dana, ” jelasnya.
Sementara itu, Ketua Umum Persemar Dorinus Dasinapa akui mendukung penuh tim Persermar dalam mengarungi kompetisi liga 3 tahun 2019, bahkan manajemen memberikan target kepada tim pelatih dan pemain utk dapat lolos ke divisi 2 musim depan.
“Saya sebagai ketua umum dan menjabat sebagai bupati, apapun yang terjadi akan tetap memberikan bantuan dan dukungan dana dengan cara apapun agar tim Persermar ini bisa eksis. Karena saya sangat idola dan primadona dengan sepakbola sehingga saya harapkan seluruh pemain dan tim pelatih untuk kita bersama sama membangun tim ini dengan memiliki hati dan bekerja jujur agar Mamberamo Raya melalui sepakbola dapat dikenal di dunia luar,” ucap bupati.
Mengenai materi pemain Persemar yang ada saat ini, kata bupati, kewenangan penuh diberikan kepada Pelatih kepala untuk menentukan kerangka tim dan materi pemain.
“Soal materi pemain, selaku ketua umum saya sudah memberikan kewenangan penuh kepada tim pelatih yang mencari dan menentukan. Saya tinggal menerima laporan yang terutama tim Persemar ini bisa lolos ke divisi 2 dan dapat menembus liga 1 nanti,” harap bupati. (NAP/ON)
error: Hati-hati Salin Tanpa Izin kena UU No.28 Tahun 2014 Tentang HAK CIPTA dan/atau UU RI No.19 Tahun 2016 atas perubahan UU RI No.11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE)