Orideknews.com, MANOKWARI – Staf Pelaksana Ruang Imunisasi Puskesmas Sanggeng Manokwari, Mardiana, Amd,Kep mengatakan pihaknya telah melakukan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio bagi 10.485 anak di wilayah pelayanan Puskesmas Sanggeng, Manokwari, Papua Barat.
“Dari tanggal 25 – 30 Maret 2019 mulai SD dan SMP Kemudian tanggal 1-7 April 2019 kita akan ke TK dan ke rumah-rumah,” kata Mardiana kepada www.orideknews.com, Selasa, (2/4/2019) di ruang kerjanya.
Dia mengaku pada 1-7 Maret 2019 itu, pihaknya akan ke Taman Kanak-kanak (TK). Pada tanggal 6 Maret dan tanggal 7 ke rumah-rumah warga karena pada tanggal 7 merupakan hari Minggu dan libur kerja.
“Kita juga sudah ke Borobudur 1 dan 2 pelaksanaan PIN Polio itu sekaligus dengan pemberian obat cacing pada umur 1-12 tahun,” jelasnya.
Pada proses pelaksanaan Imunisasi, Mardiana mengaku pihaknya tidak menemukan penolakan dari orang tua.
“Ini bukan Imunisasi baru tapi ini kan sebenarnya kita memberikan pengulangan-pengulangan kembali dari anak-anak umur 0-16 tahun,” ujar Mardiana.
Dia menyatakan bahwa, pihaknya telah melakukan imunisasi 10.485 anak dari target 16.904 anak. Dari jumlah itu sampai tanggal 2 April 2019 telah mencapai 62 persen.
Mardiana juga mengajak orang tua agar mempunyai kesadaran mengambil anaknya melakukan PIN Polio selama masa pelaksanaan yaitu hingga tanggal 7 Maret 2019 mendatang. (RED/ON)