Orideknews.com, Manokwari,- Sebanyak 87 peserta dari 3 Dojang mengikuti Liga Pelajar Taekwondo Indonesia kabupaten Manokwari, 14-15 Oktober 2023 di Gor Sanggeng, Manokwari.
Mewakili Dispora Kabupaten Manokwari, Anton Hendrik Rumbruren, S.Sos usai membuka kegiatan tersebut menyampaikan Pemerintah Kabupaten mengharapkan Liga Pelajar ini tidak hanya dilakukan pada tahun saja, tetapi harus dilakukan rutin setiap tahun.
“Cabang olahraga Taekwondo agar kedepan, kegiatan ini bukan hanya sekedar dilaksanakan untuk hari tetapi juga dilakukan waktu-waktu yang akan datang untuk menyiapkan atlit-atlit kita yang berprestasi, guna berpartisipasi di PON tahun 2024 mendatang,” ungkap Rumbruren.
Mengingat pengurus lama telah didemioner sehingga, Rumbruren meminta setelah Liga Pelajar ini, segera menyiapkan langkah-langkah guna melakukan Musyawarah Kabupaten Taekwondo Indonesia.
“Harapan kami mari kita tingkatkan sportifitas kita, semangat kita. Kita junjung prestasi olahraga Taekwondo, sehingga kedepan olahraga Taekwondo di Kabupaten Manokwari ini ada dan nampak sebagai olahraga yang dicintai masyarakat di Kabupaten Manokwari,” tambah Rumbruren.
Sementara itu, Ketua Pengurus Cabang Taekwondo Indonesia Kabupaten Manokwari, Sonya Soraya Sannang, SE mengatakan dengan terselenggaranya Liga tersebut dapat memperoleh atlet muda berprestasi di Manokwari.
“Kami optimis dengan adanya event ini, nantinya akan muncul regenerasi atlet potensial yang bisa jadi andalan Tim Taekwondo Manokwari untuk berbagai event seperti PON atau Kejurnas,” jelas Sonya. (ALW/ON).