Orideknews.com, Manokwari, – Sejumlah Pengurus Daerah Persatuan eSport Indonesia dilantik oleh Ketua eSport Indonesia Wilayah Papua Barat di Manokwari, Sabtu, (28/11/2020). Proses pelantikan digelar secara virtual.
Ketua Pengurus Besar eSport Indonesia (PB ESI) Wilayah Papua Barat, Brigadir Jendral TNI Hardani Lukitani Hadi usai melantik pengurus ESI Kabupaten Manokwari, Fak-fak, Sorong dan Teluk Bintuni, berharap pengurus eSport Indonesia mempunyai semangat soliditias dan tanggungjawab dan loyalitas yang tinggi, serta siap mengorbankan waktu dan pikirannya untuk memajukan olah raga tersebut.
eSport Indonesia kini baru terdaftar sebagai salah satu Cabang Olahraga di Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) pada Tahun 2020. Sama halnya dengan di Papua Barat baru saja didaftarkan di Koni Papua Barat, meski demikian eSport Indonesia yang merupakan cabang olahraga baru, belum terdaftar pada PON 2021.
“Ini akan berguna untuk membentuk generasi muda yang tangguh, handal, inovatif dan kreatif untuk mampu memenangkan kompetisi di tingkat Provinsi dan Nasional,” jelas Ketua Umum eSport Indonesia, Wilayah Papua Barat.
Dikatakannya, eSport kini menjadi olahraga sekaligus gaya hidup (Lifestyle) yang sangat digemari oleh generasi milenial dalam mengasah kemampuan untuk berpikir strategis, cerdas dan kreatif.
“Atlet eSport Indonesia pun telah menorehkan sejumlah prestasi membanggakan, seperti meraih medali perak di SEA Games Filipina pada tahun 2019 dan medali emas di pertandingan ekshibisi Asian Games 2018 silam,” tuturnya.
Sementara Ketua Harian eSport Indonesia Cabang Manokwari, Iftub Usman Puasa, ST dalam keterangan pers usai pelantikan menekankan komitmennya untuk membesarkan Olahraga tersebut di Ibukota Papua Barat.
“Intinya dengan berdirinya PB ESI Kabupaten Manokwari kita sebagai pengurus siap mengembangkan dan mencari bibit-bibit profesional Game online di Manokwari serta mndukung penuh segala turnamen online atau offline demi mengharumkan nama Manokwari di Indonesia bahkan mancanegara,” ungkap Iftub Usman Puasa.
Kerja keras pengurus untuk mendapat hasil dan prestasi Kata Iftub, tidak terlepas dari peran serta dan dukungan semua pihak, terutama Pemerintah di Daerah Kabupaten Manokwari dan juga Koni sebagai wadah menghimpun.
“Kami berharap dukungan dan peran serta semua pihak dalam memajukan olahraga yang gemar di minati oleh kalangan Milineal ini, terutama dukungan Pemda Manokwari dan Koni” tutupnya.(ALW/ON)