Ketua Panitia Pelaksanaan PKKMB, Syamsul Darmawan M.Pd mengaku pendaftar awal berjumlah 105 mahasiswa namun, yang mengikuti PKKMB hanya 89 orang.
Mahasiswa PKKMB ini, kata dia, berasal dari program studi PGSD, Pendidikan Biologi, Pendidikan Matematika, Bahasa Inggris dan Bahasa dan Sastra Indonesia.
Syamsul menjelaskan, tema PKKMB tahun ini adalah Meningkatkan Rasa Cinta Almamater, Tanah Air dan Bangsa Yang Dibingkai Pada Kemuhammadiyaaan.
“PKKMB kali ini menyajikan kuliah umum Perguruan tinggi revolusi Industri 4.0, Penyalah gunaan Narkoba, Wawasan Kebangsaan dan Sistem Pendidikan di Indonesia,” ujar Syamsul.
Sementara itu, ketua STKIP Muhammadiyah Manokwari, Hawa Hasan, S.Sos.,M.Pd saat ditemui, Sabtu, (7/9/2019) mengatakan tujuan dari PKKMB sendiri adalah untuk membentuk masa transisi calon mahasiswa-mahasiswi dari SMA ke perguruan tinggi.
“Artinya membentuk kepribadian dan untuk mempersiapkan mereka (mahasiswa.red) dimana ketika mereka berada di kampus yang mereka hadapi adalah kehidupan kampus yang agak sendikit berbeda dengan mereka masih di sekolah menengah atas,” kata Hawa.
Dia menjelaskan, mahasiswa PKKMB dibekali dengan materi wawasan kebangsaan, pengenalan akademik, kemahasiswaaan dan kebijakan kampus. (ALW/ON)