Orideknews.com, Waisai – Dalam perayaan hari jadi atau ulang tahun kabupaten Raja Ampat yang ke-15, Bupati Raja Ampat, Abdul Faris Umlati menegaskan kembali konsep pariwisata Raja Ampat.
Dalam keterangan yang diberikannya kepada awak media, dikatakannya bahwa pariwisata Raja Ampat adalah wisata minat khusus.”Artinya adalah, hanya kalangan tertentu yang kami bidik sebagai wisatawan. Siapapun itu, selama dirinya mampu maka silahkan menikmati keindahan alam Raja Ampat.” Jelasnya.
Menurutnya, hal ini agar Alam Raja Ampat tetap terjaga dan tidak overcrowded, atau kelebihan wisatawan dalam satu objek wisata.
“Memang yang sering digaungkan adalah wisata di Raja Ampat mahal. Dari segi transportasi betul, karena jarak dan penggunaan bahan bakar kendaraan yang digunakan, yakni speedboat. Seiring berkembangnya kabupaten ini, terlebih di usianya yang ke-15, sudah saya coba untuk mengelola penggunaan bahan bakar ini. Kami sangat terbantu dengan kehadiran PLN, sehingga memangkas penggunaan bahan bakar yang dulunya dialokasikan untuk bahan bakar mesin pembangkit listrik sekarang digunakan untuk hal lain, dan kami menghemat puluhan milyar untuk itu,” Ucap Bupati.
Lanjut, Kata Umlati, Namun sekali lagi, wisata Raja Ampat adalah minat khusus, salah satunya adalah untuk menjaga keindahan alam Raja Ampat itu sendiri. Bayangkan jika banyak wisatawan memenuhi objek wisata. Sangat mengancam kelestarian alam Raja Ampat tentunya.” Tutup Umlati. (EY/ON)